SERANG, SINARINFO – Calon Gubernur Banten nomor urut 2, Andra Soni, melakukan ziarah ke makam Kesultanan Banten di Kompleks Masjid Agung Banten, Kota Serang, pada Jumat (29/11/2024). Ia didampingi oleh KH Sonhaji, Pimpinan Pondok Pesantren Riyadul Awamil Cangkudu Baros, Kabupaten Serang.
Kehadiran Andra langsung disambut hangat oleh warga yang juga tengah berziarah. Bahkan, sejumlah warga mengucapkan selamat atas kemenangan Andra-Dimyati berdasarkan hasil hitung cepat Pilkada Banten 2024.
Setelah berbincang dengan warga, Andra melanjutkan ziarahnya ke makam Sultan Maulana Hasanudin. Suasana berlangsung khidmat, dengan Andra memohon doa restu untuk menjalankan visi membangun Banten yang lebih maju.
“Alhamdulillah, di hari Jumat ini kami berziarah sebagai bentuk penghormatan kepada Kesultanan Banten. Kami memohon doa dan restu dari keluarga Sultan,” ujar Andra kepada awak media.
Andra mengingatkan kejayaan Banten di masa lalu sebagai pintu gerbang Nusantara pada era kepemimpinan Sultan Maulana Hasanudin. Menurutnya, kepemimpinan tersebut menjadi inspirasi untuk kembali memajukan Banten sesuai dengan sejarah dan potensi daerah.
“Sebagai penerus, kita memiliki cita-cita besar menjadikan Banten daerah yang maju seperti masa kejayaannya dulu,” tegasnya.
Politisi yang dikenal sebagai kader Prabowo Subianto ini juga menekankan pentingnya kolaborasi untuk mencapai visi tersebut. Ia berharap semua pihak dapat bekerja sama memanfaatkan potensi Banten, terutama dalam pengembangan sumber daya manusia.
“Membangun Banten yang maju tidak bisa dilakukan sendiri. Kita harus bergandengan tangan, mengoptimalkan potensi, dan memperkuat sumber daya manusia. Kolaborasi adalah kunci,” pungkasnya. (Har/Mar).